Tersiar Kabar Jubir FRI-WP Dimasukkan Sel Isolasi, Ini Pernyataan Polda Metro

Kombes Argo Yuwono, Kabid Humas Polda Metro Jaya. (cw2) (poskotanews.com)

Mediacybernews.co — Sempat tersiar kabar kalau Juru Bicara Front Rakyat Indonesia untuk West Papua (FRI-WP), Paulus Suryanta Ginting (PSG) dimasukkan ke dalam sel isolasi.

Menanggapi hal tersebut, Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Argo Yuwono membantahnya. Menurutnya, tersangka Suryanta menempati sel biasa di rumah tahanan (Rutan) Mako Brimob, Kelapa Dua, Depok.

“Tidak benar jika tersangka Suryanta ditempatkan di ruang isolasi karena Polri tidak memiliki sel isolasi,” ujar Argo ketika dikonfirmasi wartawan, Jumat (6/9/2019).

Ia pun memastikan kalau Suryanta mendapatkan hak yang sama seperti tahanan lainnya. Begitu pun dengan lima tersangka lainnya yang terjerat kasus makar terkait pengibaran bendera Bintang Kejora di depan Istana Merdeka.

“Sebelum ditahan tersangka melalui tahapan sesuai prosedur yakni pemeriksaan kesehatan, makan yang cukup, pakaian tahanan, penyampaian keluhan, waktu kunjungan dan telah dibelikan Al Kitab untuk pembinaan kerohanian,” jelas Argo.

Seperti diketahui, polisi telah menetapkan enam tersangka terkait pengibaran bendera Bintang Kejora di depan Istana Negara, Jakarta, Rabu (28/8/2019).

Keenam tersangka saat ini ditahan di Mako Brimob Kelapa Dua, Depok, Jawa Barat. Akibat perbuatannya, para tersangka disangkakan dengan pasal makar sebagaimana tercantum dalam Pasal 106 Juncto 87 dan 108 KUHP.

Sumber : poskotanews.com

About Author

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *